top of page

Argon Mengajar Dukung Impian Anak Pemulung



PT Medela Potentia melalui Argon Peduli mendukung akses pendidikan dan kesehatan yang merata bagi anak-anak melalui program Argon Mengajar pada Jumat, 22 November 2024 di Sekolah Kami, Bekasi, Jawa Barat.


Sekolah Kami merupakan sekolah informal yang didirikan oleh dr. Irina Amongpradja untuk membantu anak-anak pemulung di daerah Bekasi yang kesulitan mendapatkan akses pendidikan formal.


Diikuti oleh lebih dari 120 anak pemulung, Argon Mengajar memberikan wawasan praktis kepada anak-anak tentang kesehatan melalui tiga tema yang menarik. Yaitu pertama mengenai cara hidup sehat yang disampaikan oleh Ibu Sylvana Manaloe; lalu cara menjaga kebersihan gigi yang disampaikan oleh drg. Bernadethe Bicky; dan terakhir mengenai cara merawat luka yang disampaikan Bapak Rey Kardiono.


Anak-anak tidak hanya mendengarkan, tetapi juga aktif berpartisipasi dalam simulasi dan praktik langsung, sehingga ilmu yang diberikan  dengan pendekatan interaktif, dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.


Turut hadir dalam Argon Mengajar, Kepala Cabang PT Anugrah Argon Medica Cabang Bekasi, Bapak Steve Nova Wibowo; Dokter Klinik Lentera; serta relawan Argon Peduli dari karyawan PT Medela Potentia dan PT Anugrah Argon Medica dan PT Djemnatan Dua.


Bapak Steve Nova Wibowo menegaskan bahwa pendidikan dan kesehatan adalah dua hal mendasar yang harus berjalan beriringan untuk menciptakan masa depan yang lebih baik.


“Kami berharap, kegiatan hari ini dapat menginspirasi adik-adik untuk terus belajar, dan bersemangat meraih cita-cita. Ingatlah bahwa masa depan ada di tangan kalian, dan langkah kecil yang kalian ambil hari ini bisa membawa perubahan besar,” kata Bapak Steve.


Argon Mengajar merupakan inisiasi kegiatan sosial yang mengimplementasikan salah satu core values perusahaan, yaitu deal with care.


"Kami percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk mengembangkan potensi anak-anak, sementara kesehatan adalah modal utama agar mereka dapat menjalani proses belajar dengan optimal. Melalui program ini, kami ingin memberikan dukungan nyata bagi anak-anak untuk terus belajar, menjaga kesehatan, dan meraih cita-cita mereka," Human Resources Director PT Medela Potentia Ibu Nancy Kartika.


Founder Sekolah Kami dr. Irina Amongpradja mengungkapkan bahwa dukungan kepada anak-anak pemulung sangat diperlukan agar anak-anak dapat mendapatkan akses pendidikan. Di Sekolah Kami anak-anak mendapatkan berbagai macam pembelajaran.

“Anak-anak di sini mendapatkan pendidikan etika, budi pekerti, vokasional, keterampilan, bermusik serta olahraga, di samping pendidikan dasar membaca, berhitung serta menulis,” jelas dr. Irina.

 

 

 

bottom of page