
PT Medela Potentia melalui Argon Peduli kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan dunia pendidikan khususnya bidang kesehatan dengan memberikan penghargaan Argon Award kepada apoteker terbaik bangsa. Kali ini, penghargaan diberikan kepada lulusan profesi apoteker terbaik dari dua universitas terkemuka di Indonesia, yaitu Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar dan Universitas Sumatera Utara (USU) Medan.
Penghargaan Argon Award diberikan kepada apt. Noor Aisyah Harris, S. Farm dari Universitas Hasanuddin dan apt. Nurul Aini, S.Farm., dari Universitas Sumatera Utara. Kedua penerima penghargaan ini dinilai telah menunjukkan prestasi akademis yang luar biasa, semangat belajar tinggi dalam bidang farmasi, serta komitmen kuat terhadap pengembangan pelayanan dan akses kesehatan kesehatan.
"Melalui Argon Peduli kami sangat bangga bisa memberikan Argon Award kepada dua apoteker terbaik dari Universitas Hasanuddin dan Universitas Sumatera Utara. Penghargaan ini menekankan komitmen kami dalam mendukung tenaga farmasi muda yang berperan penting dalam kemajuan bidang kesehatan di Indonesia," ujar Ibu Human Resources Director PT Medela Potentia, Ibu Nancy Kartika.
Argon Award diberikan oleh Kepala Cabang AAM Medan, Ibu Endratri Retno Kiswati dan Kepala Cabang AAM Makassar, Bapak Ipung Wahyu Wibowo dalam Pengambilan Sumpah/Janji Profesi Apoteker yang dilaksanakan di USU pada Sabtu, 21 September 2024 dan di Unhas Senin, 24 September 2024.

Sebagai perusahaan yang telah berdiri selama lebih dari empat dekade, PT Medela Potentia dan entitas anak selalu berupaya untuk berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan dan pengembangan profesional tenaga kesehatan. Dengan adanya penghargaan ini, perusahaan berharap dapat memotivasi lebih banyak mahasiswa profesi apoteker untuk terus berinovasi, berkontribusi, dan menghadirkan solusi kesehatan terbaik bagi masyarakat.
Penghargaan Argon Award merupakan bagian dari visi Medela Potentia untuk memperkuat kolaborasi dengan institusi pendidikan terbaik di seluruh Indonesia. PT Medela Potentia optimis dapat ikut serta dalam mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan dan membentuk masa depan dunia farmasi dan meningkatkan kualitas akses pada produk-produk kesehatan di seluruh negeri.