
PT Karsa Inti Tuju Askara (KITA) melakukan soft launching GoApotik, sebuah aplikasi #ApotekTapiOnline yang memberikan kemudahan kepada pengguna untuk belanja obat-obatan, produk kesehatan, dan pelayanan kesehatan.
GoApotik hadir sebagai solusi kesehatan masyarakat Indonesia yang "Sehat, Praktis, Harga Bersaing". Melalui aplikasi GoApotik pengguna dapat mendapatkan produk kesehatan yang lengkap dari apotek langganan atau apotek paling dekat dengan tempat tinggal.
Soft launching GoApotik dilakukan di Gedung Titan Center selama periode 27-31 Mei 2024. Selama periode ini pengguna yang baru menginstal GoApotik akan mendapatkan promo spesial berupa voucher potongan harga serta hadiah menarik.
Pengguna dapat belanja produk kesehatan yang dibutuhkan melalui kategori yang ditampilkan seperti: obat, suplemen, nutrisi, alat kesehatan, produk bayi dan kecantikan serta kategori lainnya.
Chief Strategy Officer GUE Ecosystem, Ibu Ruth Retno Dewi mengatakan aplikasi GoApotik merupakan solusi kesehatan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan produk-produk kesehatan.
“GoApotik hadir untuk menyediakan solusi kesehatan yang mudah, praktis, dan terjangkau dalam memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat. Dengan kombinasi fitur-fitur yang komprehensif dan pendekatan yang berfokus pada pengguna,” Kata Ibu Ruth.
Pengguna dapat menginstal GoApotik melalui Play Store dan App Store dan langsung terhubung dengan 6000 apotek terdaftar yang tersebar di seluruh Indonesia dengan 50.000 item obat-obatan, suplemen, vitamin, kosmetik, alat kesehatan dan produk kesehatan lainnya.
Director PT KITA, Bapak Cahyadi Suwindra Sugondo menyampaikan aplikasi GoApotik telah mendapatkan sertifikasi ISO 27001 terkait dengan Sistem Manajemen Keamanan Informasi dari British Standard Institution dan sertifikasi Penyelenggara Sistem Elektronik Farmasi (PSEF) dari Kementerian Kesehatan.
ISO 27001 merupakan standar internasional dalam menerapkan sistem manajemen keamanan informasi, atau Information Security Management Systems (ISMS). ISMS adalah seperangkat unsur yang saling terkait dengan organisasi atau perusahaan yang digunakan untuk mengelola dan mengendalikan risiko keamanan informasi, serta untuk melindungi dan menjaga kerahasiaan, integritas, dan ketersediaan informasi.
“Dengan dua sertifikasi yang dimiliki GoApotik, kami memahami pembelian produk kesehatan salah satunya terkait dengan riwayat kesehatan pengguna sehingga kami harus memastikan transaksi pengguna di dalam aplikasi telah dilindungi keamanan dan kerahasiaan datanya,” kata Bapak Cahyadi Suwindra.
Direktur Utama PT Medela Potentia, Bapak Krestijanto Pandji mengatakan hadirnya aplikasi GoApotik merupakan suatu milestone untuk memberikan akses pada produk kesehatan mudah dan aman melalui inisiasi aggregator digital kesehatan.
“Soft launching aplikasi GoApotik merupakan komitmen Medela Potentia meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia dengan memberikan akses pada produk kesehatan dengan cepat dan mudah,” kata Bapak Krestijanto Pandji.
PT KITA merupakan entitas anak PT Medela Potentia sebagai inisiatif digital yang mengembangkan teknologi dan ekosistem digital kesehatan untuk mempermudah akses masyarakat pada produk-produk kesehatan berkualitas.#GoApotik #ApotekTapiOnline