
PT Medela Potentia melalui Argon Peduli memperingati Hari Gizi Nasional 2025 dengan menyelenggarakan talk show yang bertajuk Gizi Seimbang untuk Generasi Gemilang pada Senin 20 Januari 2025 di Tangerang Selatan.
Talkshow ini diikuti puluhan kader Posyandu Binaan Argon Peduli dan orang tua balita dari Posyandu Nusa Indah A dan B Bintaro, serta Posyandu Apel Pamulang yang antusias menyimak edukasi dari dr. Julia Dewi Nerfina, M.Gizi, Sp.GK., yang memberikan paparan seputar pentingnya gizi seimbang bagi balita dan ibu hamil serta langkah-langkah pencegahan stunting.
“Gizi yang seimbang merupakan pondasi utama dalam mendukung tumbuh kembang anak secara optimal,” jelas dr. Julia.

Sejalan dengan tema Hari Gizi Nasional “Pilih Makanan Bergizi untuk Keluarga Sehat” Argon Peduli juga memberikan makanan tambahan kepada Posyandu Binaan untuk membantu meningkatkan kualitas gizi ibu hamil dan anak-anak dalam lingkungan posyandu.
Human Resources Director PT Medela Potentia, Ibu Nancy Kartika menyampaikan melalui Argon Peduli Medela Potentia berkomitmen untuk mewujudkan masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera. Mewujudkan masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera dapat dilakukan dengan berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk posyandu.
“Kami berharap ilmu yang disampaikan hari ini dapat diterapkan di masing-masing posyandu untuk mendukung kesehatan balita dan ibu hamil,” ujar Ibu Nancy.